Apa Itu AngularJS? Panduan Lengkap Bagi Pemula

Istilah AngularJS sudah sangat familier bagi mereka yang berkecimpung di bidang pengembangan software. Tapi bagi yang masih awam, mereka pasti bertanya-tanya tentang apa itu AngularJS.

Sederhananya, Angular JS merupakan salah satu framework JavaScript yang cukup populer di kalangan developer untuk membangun website yang dinamis. Dalam artikel ini, Anda akan mempelajari tentang Angular JS, mulai dari pengertian, sejarah, hingga kelebihannya.

Download Istilah-Istilah Web Development untuk Pemula

Apa Itu AngularJS?

apa itu angularjs

AngularJS adalah framework software open-source yang digunakan untuk membuat aplikasi single-page berbasis website. Framework ini juga cukup populer bagi para developer untuk membuat menu animasi di laman web HTML.

Sejarah Angular JS sendiri dulunya adalah gagasan dari seorang engineer Google, Misko Hevery dan Adam Abrons. Google merilis versi pertamanya pada tahun 2012. Sejak saat itu, AngularJS terus berkembang.

Sebenarnya, sebelum era framework ini, ada banyak cara untuk membuat laman web dinamis. Namun, metode tersebut tidak semudah dan senyaman framework Angular JS.

AngularJS menggunakan arsitektur Model-View-Controller (MVC) yang digunakan dalam pengembangan aplikasi berbasis web.

Jenis arsitektur ini terdiri dari:

  • Model – struktur data yang mengelola informasi dan menerima input dari controller.
  • View – representasi informasi.
  • Controller – merespons input dan berinteraksi dengan model.

Dalam konteks Angular JS, model merujuk pada framework, sedangkan view adalah HTML dan control adalah JavaScript.

Sederhananya seperti ini:

  • AngularJS menyatukan JavaScript dan HTML.
  • JavaScript menerima input user dan mengirimkannya ke AngularJS.
  • AngularJS menggunakan input untuk memodifikasi HTML.

Dengan bersatunya JavaScript dan HTML berkat framework ini, kode di antara kedua bahasa tersebut akan tersinkron. Mekanisme ini nantinya memudahkan pekerjaan developer karena meminimalkan kode yang harus mereka tulis.

Kelebihan AngularJS

Ada beberapa alasan mengapa AngularJS cukup populer di kalangan web developer:

  • Penyatuan data dua arah (two-way data binding) – Karena arsitektur Angular JS menyatukan JavaScript dan HTML, kode untuk kedua bahasa ini sudah saling tersinkron. Dengan begitu, developer bisa menghemat waktu untuk menulis kode.
  • Directive – Dengan directive, framework ini menyempurnakan fungsionalitas file HTML. Nah, untuk mengaktifkan directive, developer perlu menambahkan prefiks ng- ke atribut HTML. Daftar directive bisa Anda lihat di sini. Berikut adalah contoh penggunaan directive:
<!DOCTYPE html>
<html>
<script src="https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/angularjs/1.6.9/angular.min.js"></script>
<body>

<div ng-app="" ng-init="age='20'">

<p>Input your age:</p>
<p>Age: <input type="text" ng-model="age"></p>
<p>You wrote: {{ age }}</p>

</div>

</body>
</html>

<!DOCTYPE html>
<html>
<script src="https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/angularjs/1.6.9/angular.min.js"></script>
<body>

<div ng-app="" ng-init="age='20'">

<p>Input your age:</p>
<p>Age: <input type="text" ng-model="age"></p>
<p>You wrote: {{ age }}</p>

</div>

</body>
</html>
  • Struktur kode – Menggunakan template framework ini, Anda bisa membuat aplikasi dengan struktur kode yang rapi. Selain menghemat waktu, stuktur kode juga memudahkan Anda memodifikasi atau memperbaiki aplikasi.
  • Pengujian – Framework ini mendukung pengujian unit dan integrasi.
  • Terus berkembang – AngularJS semakin berkembang, baik dari segi fungsionalitas maupun penggunanya. Framework ini juga menyediakan banyak artikel dan tutorial yang selalu update.
  • Kompatibel dengan perangkat mobile dan desktop – AngularJS bisa berjalan di hampir semua web browser, di perangkat mobile dan desktop.

Sebelum Mulai Belajar Angular JS

AngularJS adalah framework JavaScript, yang berarti Anda harus sudah memiliki pemahaman dasar tentang bahasa pemrograman tersebut sebelum mulai mempelajarinya.

Demikian pula, Anda juga harus sudah memahami bahasa pemrograman lainnya, seperti HTML, CSS, dan AJAX.

Dengan mengetahui dasar-dasar JavaScript sebelum mulai belajar Angular JS, Anda bisa:

  • Selalu mengikuti perkembangan Angular.
  • Tahu kapan harus menggunakan framework ini.
  • Menjadi developer yang lebih fleksibel dan inovatif.

Kesimpulan

Jadi, apa itu Angular JS? Angular JS adalah framework JavaScript yang digunakan developer untuk membuat aplikasi single-page berbasis website. Framework ini menerapkan arsitektur Model-View-Controller sehingga Anda tidak perlu menulis kode yang sama untuk file HTML dan JavaScript secara manual.

Berikut kelebihan AngularJS:

  • Template kode
  • Banyak artikel dan tutorial yang disediakan
  • Mendukung pengujian
  • Kompatibel dengan perangkat mobile dan desktop

Jika ada pertanyaan, jangan ragu untuk menuliskannya pada kolom komentar di bawah ini!

Author
Penulis

Ariata C.

Ariata suka sekali menulis dan menerjemahkan, dan sekarang ini bekerja sebagai translator di Hostinger Indonesia. Lewat artikel dan tutorial yang diterbitkan di blog Hostinger, Ariata ingin membagikan pengetahuan tentang website, WordPress, dan hal terkait hosting lainnya kepada para pembaca.